Dedikasi Babinkamtibmas Lalabata Inisiasi Pembangunan Jembatan Swadaya Masyarakat Bujung Awo

BARRU - Kibarbarru.com Babinkamtibmas Desa Lalabata Tajuddin Bergotong royong bersama warga Bujung awo membangun jebatan swadaya penghubung akses ke perkebunan masyarakat Bujung Awo Dusun Bacu Bacu Desa Lalabata Jumat (28/10/2022).

Jembatan Swadaya tersebut dibangun untuk mempermudah masyarakat melintasi sungai yang menghubungkan di area kawasan perkebunan warga.

Diinisiasi Babinkamtibmas Desa Lalabata Masyarakat bergotong royong membangun jembatan yang materialnya dari kayu pohon warga dan di kerjakan secara swadaya.

Babinkamtibmas Desa Lalabata memang dikenal aktif melakukan pengarahan dan menginisiasi segala hal yang menjadi keluhan warga selama masih bisa di gotong royongkan bersama warga.

Dikenal dekat dengan masyarakat, Babinkamtibmas Desa Lalabata selalu menjadi terdepan tatkala ada keluhan warga, bahkan tak terlewat acara adat warga Desa Lalabata dihadiri seperti pernikahan, syukuran, dan acara Duka.

Menurut Salah satu pemuda Desa Lalabata Fahrul menuturkan, memang benar Babinkamtibmas Kami di Desa Lalabata begitu aktif, Dekat Dengan Masyarakat, Jangankan para tokoh orang tua kita, Pak Tajuddina pun dekat dengan pemuda, bahkan kerap kali kami ngopi bersama di warkop yang ada di Desa, Beliau sosok panutan warga, dan layak mendapat apresiasi, Ungkap Ketua Majelis Pertimbngan Karang Taruna Desa Lalabata.

Posting Komentar untuk "Dedikasi Babinkamtibmas Lalabata Inisiasi Pembangunan Jembatan Swadaya Masyarakat Bujung Awo"