Memprihatinkan Jalan Abd Kadir Jaelani Berarue Pancana Lonsor, Butuh Sentuhan Pemerintah !!!


( Foto : Jalan Lonsor di jalan Abd Kadir Jaelani Berarue Desa Pancana )

BARRU - kibarbarru.com Akses jalan masuk Berarue Dusun Pancana Desa pancana lonsor tepat di jalan Abd. Kadir Jaelani Berarue.

Kondisi Jalan tersebut sudah beberapa bulan lonsornya namun masyarakat berharap pemerintah untuk segera memperbaiki jalan tersebut.

Jalan lonsor tersebut diakibatkan oleh arus air yang deras di akibatkan oleh cuaca buruk dengan hujan intensitas deras disertai angin kencang beberapa bulan terakhir.

( Foto : Kondisi Jalan Lonsor di jalan abd kadir jaelani Berarue Desa Pancana)

Hingga kondisi jalan longsor saat ini menimbulkan keresahan warga dikarenakan kondisi air sungai disaat hujan deras menggerus dan mengikis hingga semakin melebar

Menurut Randi (25) salah satu warga berarue yang tiap hari melintasi jalan tersebut mengungkapkan kekhawatirannya,  menurutnya, kapan tidak di perbaiki cepat, lubang jalanan akibat longsor semakin melebar hingga bisa menimbulkan akses jalanan terputus, ungkapnya

Dirinya menaruh harapn besar ke pemerintah Desa maupun Daerah untuk segera memperbaiki jalan tersebut sehingga tidak menimbulkan hal hal yang bisa berpotensi kecelakaan.

Berdasar harapan tersebut Tim redaksi kibarbarru.com menghubungi H.Syahrullah Asief yang merupakan anggota DPRD Dari Dapil 5 melalui via Whatsap, menurut Anggota Komisi III tersebut mengatakan bahwa akses jalan tersebut yang mengalami kerusakan sudah masuk tahapan pelaporan dan akan dikerjakan, menurutnya bahwa kerusakan jalan yang berada di berarue sudah masuk skala prioritas karena itu masuk perawatan jalanan.

Besok saya akan cek kembali ke kadis PU kabupaten Barru, sudah sejauh mana persiapannya untuk perbaikan jalanan di berarue Desa Pancana, insya Allah akan dikerjakan secepatnya ungkap Anggota DPRD Kabupaten Barru dari Partai Demokrat Tersebut.

H. Reza sapaan akrapnya menambahkan bahkan bukan hanya jalanan lonsor di berarue , bahkan pondasi jalanan pinggir laut yang rusak akibat cuaca buruk beberapa bulan lalu di berarue , itu akan di kerjakan juga. tutupnya.

Tag : #BARRU



Posting Komentar untuk "Memprihatinkan Jalan Abd Kadir Jaelani Berarue Pancana Lonsor, Butuh Sentuhan Pemerintah !!!"